Custom Search

Kamis, 09 Juni 2011

Yamaha Boyong Motor Lorenzo dan Ben Spies ke Jakarta

 
Jakarta - Yamaha kembali menyemarakkan Pekan Raya Jakarta (PRJ) di JI Expo, Kemayoran, Jakarta. Produsen motor asal Jepang itupun sepertinya ingin paling menonjol di ajang tersebut dengan memboyong motor balap Jorge Lorenzo dan Ben Spies berseri YZR-M1.

Kedua motor yang bertengger di depan booth Yamaha itu ditujukan untuk menjadi magnet penarik yang disiapkan Yamaha Indonesia berkaitan dengan suasana perayaan 50 tahun Yamaha ambil bagian di MotoGP.

Selebrasi setengah abad partisipasi Yamaha itu diabadikan dalam konsep booth Yamaha di PRJ mengambil tema TRILOGY (Triple Championship with Lorenzo by Yamaha Technology).

Selain itu Yamaha juga memanjakan mata pengunjung dengan motor gurun Yamaha Tenere dan skutik Yamaha Majesty. Namun ada yang lebih menarik lagi dalam keikutsertaan Yamaha kali ini.

Produsen berlogo garputala itu menyajikan Yamaha WR250X. Motor tesebut menggunakan mesin kapasitas 250 cc 4-stroke 4-valve DOHC satu silinder. Yamaha tetap menggunakan teknologi forget piston yang dikawainkan dengan 6 percepatan dengan tenaga 31 PS pada 10.000 rpm dan torsinya 24 Nm pada 8.000 rpm.

Tidak ketinggalan motor line-up Yamaha lainnya di PRJ seperti Lexam, Xeon dengan cat unik warna-warni hasil kerjasama dengan Cargloss Paint.

Yamaha mengusung Tema Trilogy, Triple Championship With Lorenzo di PRJ Pengunjung juga dimanjakan dengan program khusus yang ditawarkan di PRJ yaitu program Triple Promo Sales Program. Program tersebut memberikan hadiah langsung untuk setiap pembelian motor (all type), hadiah undian yang mencakup hadiah utama, hadiah mingguan dan hadiah spesial serta hadiah menarik lainnya.

"PRJ merupakan event rutin tahunan yang sesuai menjadi wadah untuk lebih dekat dengan konsumen. Melalui pameran terbesar di Indonesia ini kami ingin memberikan yabg terbaik bagi konsumen baik itu tentang produk maupun pelayanan," papar Eko Prabowo, General Manager Marketing & Motorsport Yamaha Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar